Berusaha Lebih Produktif

type="html">
Banyak anggapan dan teori yang mengatakan bahwa pikiran adalah sumber utama dalam diri manusia. Sering kita jumpai, banyak orang sukses yang memiliki rasa percaya diri dan selalu berfikir positif terhadap apa yang menimpa dirinya. Orang-orang tersebut bisa menggapai mimpi dan kesuksesan dengan bantuan pikiran positif mereka dalam menghadapi sesuatu.

Berfikir positif juga bisa membuat kita menjadi lebih semangat dan mencapai produktifitas kerja yang baik. Berikut tiga hal yang bisa dilakukan untuk meningkatkan produktifitas dengan berfikir positif.

1. Yakinlah bahwa anda bisa
Keyakinan adalah modal utama saat akan menjalani sesuatu, begitu juga dengan pekerjaan. Saat anda mendapatkan tugas dari atasan maka keyakinan untuk bisa mengerjakan tugas tersebut dengan baik adalah sebuah keharusan.

2. Bayangkan keberhasilan saat bekerja
Apa yang diinginkan saat berhasil menjalankan pekerjaan dengan baik dan sempurna? penghargaan? bonus? prestise? bayangkan efek dari keberhasilan anda saat mengerjakan tugas untuk memacu semangat.

3. Percaya diri
‘Saya adalah yang terbaik!’ tanamkan hal tersebut dalam diri anda. Kepercayaan diri sangat membantu anda dalam mengerjakan tugas-tugas yang diberikan atasan, bahkan tugas yang dirasa sulit sekalipun.
Itulah beberpa hal yang bisa dilakukan kita saat memiliki pikiran positif. Jadi, jangan biarkan pikiran negatif menguasai anda dan membuat anda menjadi tidak produktif.
0 Komentar untuk "Berusaha Lebih Produktif"